BITUNG (Gawai.co) – Usai merayakan perayaan Natal, kembali jajaran Polres Bitung, menggelar vaksinasi massal. Senin (27/12).
Diketahui pelaksanaan gerai vaksinasi oleh jajaran Polres Bitung, guna menggenjot pencapaian target vaksinasi covid-19 di Kota Bitung, menjelang akhir tahun.
Adapun pelaksanaannya jajaran Polres Bitung bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Pemkot Bitung, yang dilaksanakan di sejumlah lokasi yang masuk dalam wilayah hukum Polres Bitung.
Kapolres Bitung AKBP Alam Kusuma S Irawan saat dikonfirmasi oleh sejumlah awak media, mengharapkan melalui pelaksanaan gerai vaksinasi saat ini, agar dapat memenuhi target pencapaian serta terbentuknya herd immunity.
Menurut Kapolres Bitung, target vaksinasi COVID-19 untuk Kota Bitung sudah berkisar di 75% dari target 80% yang diberikan pemerintah pusat. Namun kata Kapolres, Kota Bitung mendapat tambahan target sekitar dua puluh ribuan vaksinasi untuk anak usia 6 sampai 11 tahun sehingga capaian terget berkisar di 65%.
“Target anak ini yang sementara kita pacu jelang akhir tahun dengan kembali membuka gerai vaksin di sejumlah wilayah Polsek bekerjasama dengan Dinas Kesehatan” ujar AKBP Alam Kusuma S Irawan.
Selain itu menurutnya, sesuai hasil koordinasi dengan Walikota Bitung, Maurits Mantiri, telah menginstruksikan jajarannya untuk bersama-sama menggenjot target vaksinasi jelang akhir tahun.
“Jadi Polres dan Pemkot kolaborasi wujudkan target vaksinasi. Polres menginstruksikan semua jajaran Polsek, sedangkan Pemkot melibatkan sejumlah OPD termasuk camat dan lurah untuk penuhi target vaksinasi” katanya.
Hal senada dikalimatkan Kaposek Ranowulu, Iptu Andri Salmon, menyampaikan pelaksanaan gerai vaksinasi saat ini yang digelar bersama jajarannya atas kolaborasi bersama jajaran Puskesmas Danowudu dan pemerintah Kecamatan dan Kelurahan hingga perangkat Kelurahan.
Menariknya, dalam pelaksanaan vaksinasi yang diselenggarakan di wilayah hukum Polsek Ranowulu, oleh pihaknya menjelang akhir tahun, telah menyiapkan doorprize dan beras bagi peserta vaksin dosis pertama.
“Bagi warga yang divaksin dosis pertama mendapat beras 10 Kg yang disiapkan Pemkot melalui BPBD. Selain itu ada juga doorprize” ujar Kapolsek Ranowulu.
Selain itu kata mantan KBO Sat Intelkam Polres Bitung, pihaknya juga tetap menetapkan sistem door to door untuk mengajak masyarakat yang belum divaksin agar ke lokasi vaksinasi.
“Kegiatan vaksinasi dipantau langsung Pak Kapolres dengan mendatangi satu per satu lokasi vaksinasi termasuk di Puskesmas Danowudu” pungkasnya.