Editor/Pewarta: Alfondswodi
BITUNG (Gawai.co) – 96 Calon Jema’ah Haji Bitung 2024, menerima Tali Kasih secara simbolis dari Wali Kota Bitung Maurits Mantiri di ruangan SH Sarundajang.
Diketahui Tali Kasih tersebut merupakan bantuan Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung kepada calon Jema’ah Haji yang disalurkan melalui Bagian Kesra Setda Kota Bitung dan BKSAUA.
Adapun bantuan Tali Kasih Pemkot Bitung kepada 96 Calon Jema’ah Haji Bitung di tahun 2024, sebesar 1.5 juta perorangan serta delapan pendamping juga mendapat dana pendamping.
Wali Kota Bitung Maurits Mantiri, dikesempatan itu menyampaikan pada Kamis 16 Mei 2024, akan melakukan kegiatan pelepasan para Calon Jema’ah Haji yang akan dilepas oleh Pemerintah dan Kementerian Agama di Bitung, menuju Embarkasi di Kota Balikpapan.
“Tolong doakan kami dalam memimpin Kota ini,” kata Maurits Mantiri. Rabu (15/5/2024).
Walikota menambahkan, jangan diliat dari besar kecilnya tali kasih yang diberikan, tapi liatlah bagaimana pemerintah Kota dalam mengatur anggaran itu sehingga bisa tersalur.
“Mohon doakan Pemerintah Kota Bitung supaya diberikan kesehatan, kekuatan, kearifan, dan kebijaksanaan dalam memimpin dan majukan masyarakat Bitung,” pungkas Wali Kota Bitung. (*/ayw)