Editor/Pewarta: Maher Kambey
TONDANO (Gawai.co) – Universitas Negeri Manado (Unima) kembali melaksanakan sidang senat terbuka, dengan mewisuda 702 mahasiswa program Sarjana, Magister dan Doktor bertempat di Auditorium Walanda Maramis Unima, Selasa (28/3/2023).
Dalam wisuda semester genap tahap I ini, juga dilaksanakan pengukuhan guru besar kepada Prof. Dr. Dra. Tini Mogea, M.Hum, sebagai salah dosen dari Fakultas Bahasa dan Seni Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris.
Rektor Unima, Prof. Dr. Deitje Adolfien Katuuk, M.Pd, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan upacara akademik dan universiter yang terhormat dan mulia.
“Pengukuhan guru besar merupakan upacara terhormat sebagai pengakuan negara atas capaian akademik yang diraih, dengan ini akan semakin memperkokoh Unima, juga sebagai penilaian IKU perguruan tinggi,” ucapnya.
“Bersyukur atas kerja keras dan kerja bersama kita semua dalam membangun Unima untuk pengembangan ke depan. Sebagai intistitusi BLU, Unima telah menerima keputusan Kemendikbudristek tentang penetapan ketua dan anggota dewan pengawas,” ujar Katuuk.
Dirinya juga mengajak segenap civitas akademika Unima agar tidak terlena karena masih banyak pekerjaan dan tantangan yang harus dihadapi dalam mewujudkan Unima unggul inovatif berdasarkan Mapalus.
Dirinya menuturkan, kebersamaan dan sinergitas dengan semua pihak, dan pemangku kepetingan harus terus ditingkatkan.
“Melalui proses pendidikan, utamanya MBKM mahasiswa ditempa untuk mengembangkan berbagai potensi diri di dalam dan luar kampus. Juga semuanya dipersiapkan dengan keunggulan kompetitif agar dapat bersaing di dunia kerja,” jelasnya.
“Wisuda adalah tradisi dan akuntabilitas akademik juga publik suatu institusi, dengan ini Unima mempertanggung jawabkan kepercayaan yang diberikan dalam mendidik generasi bangsa menuju Indonesia hebat,” imbuhnya.
“Abdikanlah dirimu dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab. Terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya karena mempercayakan Unima,” ungkapnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Minahasa, Robby Dondokambey, yang juga ikut diwisuda dengan gelar Magister Administrasi Publik (MAP) mengatasnamakan pemerintah mengucapkan selamat bagi seluruh wisudawan dan wisudawati.
“Unima menjadi tempat kita bertemu dan berdiskusi, serta melakukan penelitian. Semoga momentum ini menjadi awal kita membangun bangsa,” kata Robby. (Mhr)