Gandeng Masyarakat dan Tokoh Agama Wujudkan Bitung Hebat dan Tersenyum

 

Silaturahmi Walikota Bitung Bersama Tokoh Agama dan Masyarakat, Walikota Ijin Restu Kelancaran Bangun RS Milik Pemkot Bitung. (Ist)

BITUNG (Gawai.co) – Forum Persaudaraan Warung Kopi (Forsa Warkop) mengelar silaturahmi bersama Walikota Bitung Maurits Mantiri di warkop resting area Kecamatan Maesa. Senin (19/04).

Terpantau sejumlah awak media, pelaksanaan silaturahmi tersebut dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat dan membatasi jumlah peserta serta menjaga jarak.

Dalam kesempatan tersebut, mewakili Pemkot dan Wakil Walikota Bitung, dirinya meminta restu akan perencanaan pembangunan RS terhadap tokoh agama dan masyarakat diwilayah Kecamatan Maesa.

“Kami mohon dukungan dan restu untuk rencana pembangunan RS di Kolombo. Anggarannya sudah siap, tinggal tahap pelaksanaannya, untuk itu kami mohon restu,” ujar Maurits. Senin (19/04).

Hal lain disampaikan Walikota Bitung, terkait dengan program unggulan pemerintahan Maurits Mantiri – Hengky Honandar.

“Saya dan Pak Hengky membutuhkan masyarakat dan tokoh agama serta masyarakat dalam menopang mewujudkan Bitung Hebat dan Bitung Tersenyum,” tandas Maurits.

Dirinya menambahkan, “Inisiasi dalam pelaksanaan silaturahmi oleh Forsa Warkop saat ini patut di apresiasi,” pungkas Walikota Bitung.

(***/Tim Gawai.co)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *