Editor/Pewarta: Martsindy Rasuh
TONDANO (Gawai.co) – Pemilihan Pembantu Dekan 3 (PD3) Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Unima berlangsung sukses, bertempat di gedung dekanat, Rabu (18/5/2022).
Dengan hasil pemilihan menetapkan Amelia G. Sompotan, M.Hum meraih 4 suara dan Drs. Arie Tulus, M.Pd meraih 10 suara.
Usai pemilihan, ketika dikonfirmasi Drs. Arie Tulus, M.Pd mengatakan, dirinya sangat bersyukur karena boleh mengikuti pemilihan dengan baik. “Hanya bisa berucap terima kasih Tuhan karena hari ini telah jadi sesuai kehendak-MU,” ungkap Tulus.
Dirinya mengucapkan terima kasih kepada guru besar, semua anggota senat, pimpinan fakultas, dosen, pegawai, dan juga mahasiswa, Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa, Dewan Perwakilan Mahasiswa, seluruh UKM, Himaju dan Himapro yang begitu tulus dan solid memberi dukungan penuh.
“Tentu menjadi harapan bersama untuk maju bersama mengamankan berbagai kebijakan dari pimpinan teratas demi kemajuan Unima, dan Fakultas Bahasa dan Seni yang sama-sama kita cintai,” pungkasnya.
Kegiatan turut dihadiri Dekan FBS Dr. Donal M. Ratu, S.Pd, M.Hum, jajaran pejabat fakultas serta anggota senat. Diketahui, jumlah anggota senat pemegang hak suara yakni 15 orang. Yang hadir memilih 14 orang dan 1 anggota senat berhalangan hadir. (mrt)