Wakili Bupati, Asisten II Pemkab Bolmong Buka Musda LPTQ

Wakili Bupati, Asisten II Assieten II Pemkab Bolmong Saat Membuka Musda LPTQ. (Foto: Istimewa)

Editor/Pewarta: Indra S. S. Ketangrejo

BOLMONG (Gawai.co) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) Pemilihan pengurus LPTQ, Kabupaten periode 2022 – 2026.

Asisten II Zainuddin Paputungan, mewakili Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, membuka kegiatan Musda tersebut, Rabu (16/3/2022).

Dalam sambutan Bupati diwakili Asisten II Zainuddin Paputungan, menyampaikan permohonan maaf atas ketidak hadiran Bupati.

Ini dikarenakan Bupati ada agenda pemerintahan yang tidak bisa diwakili. Ia mengapresiasi atas pelaksanaan Musda LPTQ tersebut. Ini sangat penting sebab sebagai wahana untuk pengembangan Tilawatil Qur’an di kabupaten Bolmong .

“Insya Allah kegiatan Musda LPTQ pada hari ini senantiasa mendapat ridho dari Allah SWT,” ucap Zainudin.

Ia mengatakan, pelaksanaan Musda LPTQ kali ini memiliki nilai strategis karena berttujuan menghasilkan sejumlah putusan yang inovatif dalam pola pengembangan Tilawatil Qur’an di Bolmong.

“Saya berharap fungsi dan aktual yang diharapkan keberadaan LPTQ Bolmong tidak hanya memperkuat dan melestarikan yang telah ada. Tapi pengurus baru dapat melahirkan gagasan, ide dan langkah yang baru signifikan dalam rangka mengokohkan LPTQ ditengah masyarakat Bolmong,” harapnya.

Diketahui hasil Musda LPTQ Bolmong terpilih kembali Supandri Damogalad, Kifli Lamusa Sekretaris dan Bendahara Febrianto Tangahu. (Ind)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *