Editor/Pewarta: Martsindy Rasuh
TONDANO (Gawai.co) – Setelah melewati tahapan pembentukan panitia pemilihan hukum tua (Pilhut) 2022 oleh Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) di Kabupaten Minahasa, tahapan selanjutnya berupa sosialisasi tahapan Pilhut.
Sosialisasi dilaksanakan oleh panitia Pilhut kabupaten kepada sub panitia kecamatan yang terdiri dari camat, kapolsek, danramil, puskesmas dan para panitia pemilihan tingkat desa meliputi hukum tua, BPD dan semua unsur panitia di 98 desa se-Kabupaten Minahasa pada Selasa dan Rabu, 15-16 Maret 2022.
Sebanyak lima tim sosialisasi yang terdiri dari beberapa kepala OPD, staf ahli bupati, kepala bagian dan staf khusus bupati turun langsung mempresentasikan berbagai tahapan dan teknis pelaksanaan Pilhut 2022.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Minahasa Jeffry Tangkulung, SH,. MAP mengatakan, bahwa sosialisasi ini meliputi tahapan persiapan, tahapan pencalonan, tahapan pemungutan suara, dan tahapan penetapan.
Diharapkan Tangkulung agar semua peserta dapat meneruskan hasil sosialisasi ini kepada seluruh elemen masyarakat di desa masing-masing sehingga semua tahapan dan teknis pelaksanaan Pilhut ini diketahui masyarakat umum.
Dalam sosialisasi hari pertama Selasa 15 Maret 2022, tampak tim I panitia yang terdiri dari Kepala Badan Kesbangpol Janny Moniung, Kabag Pemerintahan David Mangundap, para staf khusus bupati meliputi Melly Pungus, Bode Lumanauw, Gerald Mentang melaksanakan sosialisasi di Kecamatan Tombulu dan Pineleng.
Sedangkan tim II panitia yang terdiri dari staf ahli Bupati Arthur Palilingan, Kabag Hukum Carlo Wagey, Kabid PMD Hasnah Said, staf khusus Bupati meliputi Arnold Winowatan, Deidy Tumarar dan Juliana Polli turun di Kecamatan Eris dan Kombi.
Sementara tim III panitia meliputi staf ahli bupati Teddy Sumual, para staf khusus bupati antara lain Karel Najoan, Feybe Sanger, Anita Mamuaya, Marnes Watung dan Orvile Gerungan bertugas di Kecamatan Kakas, Kakas Barat dan Langowan.
Selanjutnya tim IV panitia yang terdiri dari Kasat Pol PP Meidy Rengkuan, staf khusus Lodewik Ade Wenas dan Kabid Pemerintahan Desa Dinas PMD Novia Tairas turun di Kecamatan Tompaso dan Tompaso Barat.
Kemudian, tim V panitia yang terdiri dari Kepala Dinas Kominfo Agustivo Tumundo, para staf khusus bupati antara lain Yuddy Robot, Chintya Friska Keintjem, Priscillia Lumingkewas dan Kabid PMK Dinas PMD James Goni bertugas di Kecamatan Sonder dan Kawangkoan Utara.
Dalam sosialisasi tersebut semua tim melakukan diskusi dan tanya jawab yang dipandu oleh camat di masing-masing lokasi. (mrt)