Editor/Pewarta: Alfondswodi
BITUNG (Gawai.co) – Walikota Bitung Maurits Mantiri membuka langsung pelaksanaan Bimbingan Teknis Digital Marketing bagi pelaku ekonomi kreatif, yang digelar disalah satu ruangan meeting Favehotel diwilayah Kecamatan Maesa. Sabtu (5/3/2022).
Dalam sambutannya, Maurits Mantiri menegaskan, para pelaku ekonomi kreatif di Kota Bitung, meliputi multy sektoral diera ini, harus benar-benar memiliki inovasi serta pengetahuan digitalisasi yang matang dalam mengembangkan usaha.
Selain itu, dirinya menyampaikan metode konvensional mulai mengarah ke metode digital, seiring dengan pengembangan era saat ini, dalam memasarkan setiap produk – produknya.
“Pemasaran digital atau digital marketing adalah suatu kegiatan pemasaran atau promosi sebuah produk menggunakan media digital atau internet. Transformasi ini didorong oleh semakin masifnya penetrasi digital pada masyarakat sebagai konsumennya,” kata Maurits.
Tak hanya itu, Walikota Bitung juga menambahkan, berbagai ragam keuntungan dalam menerapkan digital marketing bagi pelaku industri kreatif saat ini.
“Salah satunya adalah marketing yang tanpa ada batasan serta memiliki jaringan yang cukup luas. Bahkan pelaku ekonomi kreatif Indonesia dapat menyebarkan brand atau karyanya ke seluruh dunia. Hal ini membuka peluang ekspor produk buatan kota Bitung ke kancah internasional,” tandasnya.
Adapun metode strategi pemasaran menggunakan media digital saat ini, kata Maurits dapat diukur dalam hitungan detik dan realtime. Intinya efisiensi dan efektivitas dalam penggunaannya.
“Saya berharap para peserta agar benar-benar fokus dan menyerap ilmu dari bimtek ini agar ekonomi kreatif di Kota Bitung semakin maju,” tandasnya.
Diakhir sambutanya, Walikota Bitung, menyampaikan terima kasih buat Kementerian Parekraf, yang telah mensupport pelaksanaan bimtek serta mendorong para pelaku industri kreatif di Kota Bitung untuk terus berkembang dan memiliki daya saing.
“Harapannya kedepan para pelaku ekonomi kreatif di kota Bitung semakin maju dan dapat meningkatkan ekonomi melalui digital marketing,” pungkas Maurits. (***/ayw).