Targetkan 1000 Masyarakat Divaksin, ini Kata Kapolsek Kakas

 

 

Editor: Martsindy Rasuh

MINAHASA (Gawai.co) – Kepolisian Republik Indonesia dalam hal ini Polda Sulut yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa serta Puskesmas Kakas melaksanakan vaksinasi dengan target 1000 masyarakat Kakas. Kegiatan ini dilaksanakan di aula gereja GMIM Sentrum Kakas, Senin (20/09).

Hal ini dilakukan oleh Polri sebagai garda terdepan dalam penanganan pandemi Covid-19, yang perlu mendapat dukungan masyarakat.

Menurut Kapolsek Kakas Iptu Elry Salangka untuk pemberian vaksin ada dua jenis yakni Astrazeneca dan Moderna.

“Kegiatan ini dipelopori oleh Polda Sulut serta Dinkes Minahasa dan tokoh masyarakat Kakas. Dalam kegiatan ini terlihat jelas antusiasme dari masyarakat, hal ini tentunya patut diapresiasi karena banyak yang datang ke lokasi vaksinasi,” ungkap Salangka saat diwawancarai.

Di lain pihak, tokoh masyarakat Kakas Hangky Gerungan (HAG) memberikan apresiasi terkait kegiatan yang digelar oleh kepolisian ini. Menurutnya, ini sangat membantu pemerintah dalam mengatasi penyebaran Covid-19.

“Sangat diharapkan agar masyarakat mendukung kinerja Polri dalam hal vaksinasi. Vaksinasi ini merupakan keuntungan bagi masyarakat. Kita harus memiliki mind set atau pola pikir bahwa pemerintah melaksanakan program untuk masyarakat, pasti demi kebaikan bukan sebagai kerugian,” tandas HAG. (Maher Kambey)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *