Terus Bekerja Demi Kebersihan Kota Manado

 

Editor : Jhonly Kaletuang

MANADO (Gawai.co) – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Manado miliki sosok tangguh dalam memecahkan masalah klasik yakni sampah. Dia adalah Franky Porawouw, yang kesehariaanya dihabiskan untuk menuntaskan tugasnya di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sumompo.

Semenjak dipercayakan sebagai Plt Kadis DLH, Frangky miliki target, sebulan pasca dilantiknya walikota Andrei Angouw dan Wawali Richard Sualang, TPA Sumompo benar-benar berfungsi dengan baik.

“Rencana besok pembuangan sampah pertama di lahan dua hektar yang sudah kami ratakan menggunakan alat berat dan rencananya akan disaksikan oleh Walikota dan Wakil Walikota,” kata Porawouw, Rabu (9/6).

Meskipun di tengah pandemi saat ini, semangat Franky tak luntur sedikitpun untuk menuntaskan masalah sampah.

“Tiap hari berada di TPA. Hujan panas kita jalani, yang penting ikhlas. Demi visi dan misi walikota dan wakil walikota,” ungkapnya.

Lanjut Kadis DLH, lahan yang sudah diratakan sedianya dapat digunakan untuk menampung sampah selama kurang lebih lima tahun kedepan.

“Kita akan maksimalkan TPA ini sembari menunggu TPA Iloilo selesai dibangun,” sambunya lagi.

Bahkan dengan lokasi yang cukup luas, tidak akan ada lagi antrian kendaraan di depan pintu masuk TPA, sebab lahan tersebut juga dapat menampung puluhan truck pengangkut sampah.

“50 truck bisa parkir di atas,” lagi kata Franky.

Lebih jauh, pemerintah saat ini sedang berupaya dalam penyelesaian pembangunan TPA Iloilo, ketika sudah berfungsi maka TPA Sumompo akan ditutup dan dijadikan sebagai ruangan terbuka hijau seperti taman kota.

“Sementara yang menggunung kita hanya ratakan sedikit, kemudian akan siram dengan cairan E4 untuk membunuh kuman, mehilangkan bau, sebelum kita timbun lagi,” ujarnya.

Disisi lain, dibukanya akses masuk TPA Sumompo, disambut bahagia pengguna jalan.
“Sebagai warga yang sering menggunakan akses jalan tersebut, sangat senang, karena sudah tidak terjadi kemacetan akibat penumpukan kendaraan truk sampah. Jika sebelumnya, sering terjebak macet,” ungkap Fel warga Pandu.

Terpisah Sekda Micler CS Lakat SH MH, saat membawakan sambutan dalam acara konsultasi Publik RPJMD Kota Manado tahun 2021-2021, menyampaikan TPA Sumompo akan ditutup akhir tahun ini.

“TPA Regional Manitarang Iloilo akan difungsikan pada bulan November sampai Desember mendatang,” kunci Sekda. (Tim Gawai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *