Rita Wawolumaya Apresiasi Program TMMD ke-111 di Kelurahan Kumersot

Ibu Rita saat membawa secangkir kopi dan gorengan hasil pertanian ke posko TMMD ke-111. (Ist)

BITUNG ( Gawai.co) – Ibu Rita Wawolumaya salah satu warga Kelurahan Kumersot, Kecamatan Ranowulu – Kota Bitung, hapir setiap harinya membawakan gorengan bagi sejumlah personil Satuan Tugas (Satgas) yang berada di Posko TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111. Selasa (29/06).

Terpantau awak media saat melakukan peliputan pelaksanaan program TMMD ke-111, Rita dengan senyum khasnya selalu menawarkan secangkir kopi dan aneka gorengan hasil pertanian.

“Kami sangat senang dengan hadirnya program TMMD ke-111 di Kelurahan Kami ini, karna sangat membantu kami” ungkap Rita.

Menurutnya, apa yang selama ini dilakukannya tak sebanding dengan pengabdian yang dilakukan oleh Personil Satgas TMMD ke-111 bagi masyarakat Kelurahan Kumersot.

“Apa yang dilakukan personil Satgas TMMD bagi kami, jauh lebih besar dari apa yang dilakukan dan dikembangkan bagi masyarakat Kumersot melalui program TMMD saat ini” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *